Sembelih 6 Ekor Sapi dan 27 Ekor Kambing, Polres Sukabumi Kota Salurkan Ribuan Kantong Daging Kurban

Senin, 17 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JABARINSIDE.COM, Sukabumi | Polres Sukabumi Kota menyiapkan puluhan hewan kurban berupa 6 ekor sapi dan 27 ekor kambing pada hari raya Idul Adha 1445 H. Penyembelihan hewan kurban tersebut diselenggarakan di kawasan asrama Polisi Koloni, Jalan Kenari Cikole Kota Sukabumi, Senin (17/6/2024).

Dari puluhan hewan kurban tersebut, Polres Sukabumi Kota menargetkan 1100 kantong daging kurban untuk dibagikan kepada Masyarakat yang membutuhkan. Hal itu disampaikan Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Ari Setyawan saat menyaksikan penyembelihan hewan kurban.

Baca Juga :  Tragedi di Bali: Perempuan Muda Asal Bogor Menjadi Korban Pembunuhan

“Alhamdulilah, tadi setelah melaksanakan shalat Idul Adha, kita melaksanakan pemotongan hewan kurban. Disini ada 6 ekor sapi dan 27 domba yang merupakan hewan kurban dari keluarga besar Polres Sukabumi Kota dan saat ini sedang kita bagi-bagi dan akan kita salurkan kepada orang-orang yang berhak menerimanya,” ujar Ari.

Ari menyebut, pihaknya telah memberikan beberapa hewan kurban ke beberapa pondok pesantren dan mitra Polres Sukabumi Kota.

“Memang ada beberapa pesantren dan mitra kita yang kita salurkan hewan kurban berupa kambing, ada yang 2 dan 1,” sebut Ari.

“Dari pemotongan daging kurban disini, kita menargetkan 1100 kantong yang nanti akan kita bagikan kepada warga masyarakat yang berhak menerimanya.” pungkasnya.

Baca Juga :  Bareng Kejari, Kapolres Sukabumi Kota Blender Ribuan Butir Obat Berbahaya

Diketahui, di hari raya Idul Adha kali ini, Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Ari Setyawan Wibowo memberikan kurban berupa 1 ekor sapi dan 2 ekor kambing. Begitupun dengan beberapa pejabat utama Polres Sukabumi Kota lainnya yang ikut berkurban sapi maupun kambing.

Berita Terkait

Sekda dan DPD KNPI Kabupaten Sukabumi Bahas Persiapan Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke 96
Datangi Kejari Sukabumi, Lpi Tuntut Supermasi Hukum Ditegakan!!
Jalan Tol Bocimi Exit Parungkuda Akan Segera Buka…
Iyos Somantri dan Zaenul Resmi Mendaftar di KPU Kabupaten Sukabumi Paslon Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi
Hari Pertama Pendaftaran Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi di KPU Belum Ada Yang Mendaftar
Difasilitasi Polres dan Dishub, Pengemudi Ojol dan Angkot Sepakat Damai
42 Personel Polri dan ASN Berprestasi di Sukabumi Raih Penghargaan Kapolres
8 Bulan Jabat Kabag Log Polres Sukabumi Kota, Kompol Heri Balik Kampung
Berita ini 27 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 1 Oktober 2024 - 17:15 WIB

Sekda dan DPD KNPI Kabupaten Sukabumi Bahas Persiapan Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke 96

Rabu, 25 September 2024 - 08:24 WIB

Datangi Kejari Sukabumi, Lpi Tuntut Supermasi Hukum Ditegakan!!

Selasa, 24 September 2024 - 10:19 WIB

Jalan Tol Bocimi Exit Parungkuda Akan Segera Buka…

Kamis, 29 Agustus 2024 - 15:23 WIB

Iyos Somantri dan Zaenul Resmi Mendaftar di KPU Kabupaten Sukabumi Paslon Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi

Selasa, 27 Agustus 2024 - 16:38 WIB

Hari Pertama Pendaftaran Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi di KPU Belum Ada Yang Mendaftar

Rabu, 21 Agustus 2024 - 14:35 WIB

Difasilitasi Polres dan Dishub, Pengemudi Ojol dan Angkot Sepakat Damai

Senin, 19 Agustus 2024 - 13:19 WIB

42 Personel Polri dan ASN Berprestasi di Sukabumi Raih Penghargaan Kapolres

Senin, 19 Agustus 2024 - 12:09 WIB

8 Bulan Jabat Kabag Log Polres Sukabumi Kota, Kompol Heri Balik Kampung

Berita Terbaru

Uncategorized

Tong Hilap…Well…!!!

Senin, 7 Okt 2024 - 07:44 WIB